PETRIKOR

Petrikor menyeruak pengindraku
Musim hujan telah tiba
Saatnya angan melayang jauh
Bersama rinai rasa

Setetes air membawa sejuta kenangan
Kericik hujan hadirkan bayangan
Kutitipkan rindu ini padamu
Sebait musim biarlah berlalu

foto: Hippopx


Ada aroma khas yang bisa kita cium saat air hujan membasahi tanah kering, aroma itu disebut petrikor (dalam bahasa Inggris ditulis petrichor). 

Mengutip dari Wikipedia, kata ini berasal dari bahasa Yunani, petra yang berarti batu, dan ichor yang berarti cairan yang mengalir di pembuluh para dewa dalam mitologi Yunani.
Kemudian istilah ini dicetuskan tahun 1964 oleh dua peneliti CSIRO, Isabel Joy Bear (Australia) dan Roderick G. Thomas (Britania). Mereka menjelaskan bahwa aroma tersebut berasal dari minyak yang dikeluarkan oleh tumbuhan tertentu saat cuaca kering, kemudian minyak tersebut diserap oleh tanah dan batuan yang terbentuk dari tanah liat. Ketika hujan turun, minyak tersebut dilepaskan ke udara sehingga menghasilkan aroma yang khas.

Petrikor juga dikenal sebagai "pembawa kenangan", karena ternyata aroma dapat menstimulasi pikiran seseorang dan mengirim sinyal pada kenangan masa lalu untuk muncul kembali ke permukaan kemudian menghasilkan suasana hati tertentu pada yang pernah mengalaminya.

Penelitian tentang korelasi antara intensitas emosional dari sebuah kenangan yang dipicu oleh aroma ini diawali pada tahun 1900 oleh Rachel Herz kemudian dilanjutkan bersama dengan Michael Inzlitch pada tahun 2002 di Brown University, Rhode Island. 

Hasil penelitian mereka menunjukkan bahwa runutan yang terjadi sesuai dengan anatomi otak. Aroma yang masuk pertama kali diproses dan dianalisis oleh olfactory bulb, yang terletak di dalam hidung dan mengalir di sepanjang bagian bawah otak.
Olfactory bulb terhubung langsung dengan dua area otak yang sangat terkait dengan emosi dan memori yaitu amigdala dan hipokampus.

Sementara itu, apa yang kita dapat dari indra penglihatan, pendengaran dan sentuhan tidak melewati area otak ini.
Mungkin ini yang menjadi penyebab kita lebih mudah mengingat sesuatu dan terbawa perasaan saat menghirup aroma tertentu. 

Dan petrikor ini semakin membuatku merindukanmu.


Evi Widjaja
Surabaya, 13 Oktober 2020

Komentar

  1. Menarik. Kalau aku membau petrikor, yg aku inginkan cuma satu: bungkus kado Natal sambil nyanyi2 lagu Natal :)

    BalasHapus
  2. Oooh... aroma favoritku ini ternyata ada namanya. Baru tahu saya. Makasih infonya Mbak. :-D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sama-sama Mbak, terima kasih juga sudah mampir 😊🙏🏻

      Hapus

Posting Komentar

Postingan Populer